
Jajaran pimpinan, dosen, dan mahasiswa S-1, S-2, dan S-3 FIP menghadiri kuliah tamu dengan dosen dari Faculty of Education, Thaksin University.
Unesa.ac.id. SURABAYA—Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP)Universitas Negeri Surabaya (Unesa) menghadirkan Nureeman Jehyeh, akademisi dari Faculty of Education, Thaksin University, Thailand dalam kuliah tamu di Auditorium FIP, Unesa Kampus II Lidah Wetan, pada Rabu, 16 April 2025.
Kegiatan ini menandai dimulainya program Lecture Exchange yang berlangsung pada 16—30 April 2025, yang merupakan realisasi kerja sama FIP Unesa dengan Faculty of Education, Thaksin University.
Pada kesempatan itu, Nureeman Jehyeh sharing tentang sistem edukasi dan dan kurikulum pendidikan di Thailand kepada dosen dan mahasiswa FIP Unesa.
Terdapat empat jenjang dalam sistem pendidikan Thailand, yakni pendidikan anak usia dini yang fokus pada pendidikan dasar dan kesiapan sekolah; pendidikan wajib selama 12 tahun; pendidikan kejuruan yang fokus pada keterampilan dan keahlian teknis; serta pendidikan tinggi atau universitas.
Pada bidang kurikulum, Thailand menerapkan “Core Curriculum of Basic Education B.E. 2551 (2008)” yang berfokus pada pengembangan holistic, aspek fisik, intelektual, moral, dan kewarganegaraan. Namun, kurikulum ini mungkin tidak sejalan lagi dengan perubahan global, sehingga baginya diperlukan adanya kurikulum baru yang berbasis kompetensi.
“Karena di era ini penting bagi siswa untuk menguasai keterampilan abad ke-21, seperti berpikir kritis, berkomunikasi, dan kecakapan dalam menggunakan teknologi”, imbuhnya.

Kuliah tamu ini merupakan bagian dari Lecture Exchange, kerja sama FIP Uensa dan Faculty of Education, Thaksin University. Kegiatan ini bagian dari program internasionalisasi FIP Unesa.
Dekan FIP Unesa, Muhammad Nursalim menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya kegiatan tersebut. Guru besar FIP itu menekankan pentingnya kolaborasi antar lembaga pendidikan dalam upaya meningkatkan mutu dan kualitas pendidikan secara global.
“Saya berharap bahwa kehadiran Miss Nureeman dapat menjadi inspirasi bagi mahasiswa dan seluruh peserta yang hadir. Semoga kuliah tamu ini tidak hanya memberikan insight tetapi juga cara pandang, dan peluang riset bidang pendidikan.,” ujarnya.
Agenda ini dihadiri dosen selingkung FIP Unesa serta mahasiswa jenjang sarjana, magister, dan doktor. Nashwa Nur Afrina Putri, mahasiswa S-1 Bimbingan dan Konseling mengungkapkan antusiasmenya atas kedatangan dosen dari Thaksin University Thailand.
Ia merasa senang dan beruntung bisa belajar sistem edukasi di Thailand secara langsung. “Senang sekali bisa dapat wawasan baru, terutama tentang sistem pendidikan di Thailand. Jadi saya bisa membandingkan dan menganalisis perbedaannya dengan sistem pendidikan di Indonesia,” ucapnya. [*]
***
Reporter: Diva Novana Widia Putri (FEB)
Editor: @zam*
Foto: Tim Humas Unesa
Share It On: